Kita Akan Tergantikan
sedikit demi sedikit, namun pasti.. satu persatu, dedaunan gugur dari pucuknya. satu persatu ia diterbangkan dengan pawana. satu persatu ditimpa hujan. melayu, tenggelam dalam kegelapan. satu persatu berlalu bersama waktu. satu persatu pergi tinggal sendiri. satu persatu larut ditelan hari. satu persatu berjanji, namun tak mampu menepati. seiring berjalannya waktu, kita tumbuh menjadi dewasa. seiring kita dewasa, akan ada banyak kepergian, rasa sepi, kesendirian, dan lain sebagainya yang akan dihadapi. begitulah, semakin dewasa, kita semakin mengerti. bahwa, tidak adalah suatu hal yang benar-benar abadi. semua akan pergi. entah, dengan waktu yang tidak pasti. namun kenyataan itu pasti. dan semakin dewasa, kita semakin mengerti. tak semua orang selalu berada di sisi. tak semua orang harus disimpan di dalam hati. betapa banyak hadir, tinggalkan duri. semakin dewasa, semak...